Kisah Cut Meyriska Selamat dari Bencana Tsunami Aceh 2004 Silam

Cut Meyriska, Roger Danuarta
Artis Cut Meyriska menceritakan pengalamannya selamat dari bencana tsunami Aceh tahun 2004 lalu. [dok. Instagram/cutratumeyriska]

ZONAPIRASI | Bireuen - Artis Cut Meyriska merupakan salah seorang korban yang selamat dari bencana Tsunami yang terjadi pada tahun 2004 silam di Aceh.

Istri Roger Danuarta itu masih mengingat jelas kejadian mengenaskan yang menimpanya saat masih duduk di bangku Sekolah Dasar (SD).

Cut Meyriska, melalui kanal Youtube Uya Kuya, ia menceritakan tentang pengalamannya yang mengerikan saat menjadi korban dari bencana Tsunami yang diawali gempa bumi besar tersebut.

Baca Juga : Kisah Marwah Nguyen Masuk Islam, Berawal dari Pizza dan Daging Babi

Saat itu, Cut sedang liburan dengan keluarga besarnya, tanpa ayah dan ibunya. Ia mengaku sempat hilang dan putus kontak selama seminggu lebih dengan kedua orangtuanya.

"Trauma, hilang, nggak ketemu sama nyokap dan bokap selama seminggu lebih," kata Cut, seperti dikutip dari kanal YouTube Uya Kuya, Selasa (21/12/2021).

Ibu satu anak itu mengungkapkan, saat itu ia dan keluarga besarnya sedang berliburan di Sabang, Aceh. Mereka bermalam di hotel yang kebetulan sangat dekat dengan pantai.

Saat kejadian dipagi hari, Cut sedang berada di kamar mandi. Ia terjebak sendirian disana karena keluarganya dan orang-orang telah berlarian saat gelombang air laut menerjang.

"Besok paginya karena kepikiran pengen ke pantai buru-buru mandi, pas mandi ternyata gempa, jatuhlah aku di kamar mandi. Eh, orang-orang sudah kabur, aku sendiri di kamar mandi, karena ramai, sama keluarga dan saudara," jelas Cut.

"Habis itu dipanggilin sama tante 'ayo keluar, keluar,gempa,gempa'. Pas keluar lihat ke bawah langsung laut menggulung, seram banget," lanjutnya.

Baca Juga : Kisah Novia Widyasari, Ditemukan Tewas Karena Meneguk Sianida Usai Dihamili Kekasihnya

Wanita yang kini sedang mengandung anak keduanya itu menyebutkan betapa mencekam dan mirisnya situasi usai gempa dan tsunami itu terjadi. Bahkan, untuk bertahan hidup Cut mengaku pernah memakan mie dengan air laut.

"Sinyal nggak ada, nggak bisa komunikasi sama siapapun, lapar juga, makan mie instan bekas pakai air tsunami, air laut, manasinnya pakai matahari. Ya udah, daripada nggak makan," ungkapnya.

Lantaran masih kecil, artis yang kerap disapa Chika itu belum mengerti betul apa yang terjadi. Bahkan, Cut sempat mengira itu hanyalah banjir biasa. Namun, kenangan mengerikan itu masih sangat membekas pada dirinya hingga sangat trauma dengan air laut.

[Zp/Nr]

Posting Komentar

Berkomentarlah dengan bijaksana dan bertanggung jawab. Isi komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator itu sendiri.

Lebih baru Lebih lama